Jadwal Manggung Pee Wee Gaskins

| Minggu, 18 November 2012


Pee Wee Gaskins Ingin Kolaborasi Dengan Agnes Monica

Rabu, 14 November 2012 08:31 | 

Pee Wee Gaskins


Kapanlagi.com - Sukses dengan aksinya di Festival Summersonic di Jepang, Pee Wee Gaskins mencoba kembali menghentak panggung musik dalam negeri. Untuk proyek ke depannya, mereka mengaku ingin berkolaborasi dengan musisi Indonesia."Kita sih pengennya sama Agnes Monica ya," ujar Pee Wee Gaskins seraya bercanda ketika diwawancarai secara eksklusif oleh KapanLagi.com® beberapa waktu lalu.
Setelah puas bercanda, para personel Pee Wee Gaskins mulai menanggapi dengan serius pertanyaan reporter KapanLagi.com®. Menurut mereka, sebenarnya kolaborasi dengan Saykoji sempet diwacanakan. Namun kesibukan keduanya membuat kolaborasi itu harus tertunda.
"Kemarin sempet ada rencana proyek bareng sama Saykoji tapi karena masih sama-sama sibuk jadi belum diomongin secara serius lagi," tutur mereka.
Namun beberapa saat kemudian para personel Pee Wee Gaskins kembali menyebut nama Agnes sebagai musisi yang paling ingin mereka ajak kolaborasi. Selain itu, mereka menyebut band legendaris, Slank, sebagai target mereka. "Selain Agnes, sama Slank juga pengen banget," tandas mereka.
Tampaknya mereka benar-benar serius ingin berkolaborasi dengan Agnes Monica, menurut kalian? (kpl/diy/adb)

Lihat profil: Pee Wee Gaskins, Agnes Monica, Slank, Saykoji Diposting oleh: Editor |


Rilis Mini Album, Ozha Promo 15 Kota Bareng Pee Wee Gaskins

Rabu, 07 November 2012 15:11 | 

Pee Wee Gaskins


Kapanlagi.com - Apa yang dilakukan oleh penyanyi muda Ozha memang luar biasa. Baru saja melahirkan mini album terbaru, Ozha langsung tancap gas dengan tur promo di 15 kota di Indonesia. Bersama Ozha juga ikut serta band Pee Wee Gaskins. "Akan tur 15 kota mempromosikan album baru Ozha bareng dengan Pee Wee Gaskins. Rencananya di sekitar Pulau jawa saja. Buat aku senang banget ya karena pengalaman yang luar biasa," ujar Ozha saat ditemui di kawasan Senayan, Selasa (6/11).
Pemilik nama lengkap Mararizha Humayra ini merupakan penyanyi muda berbakat kelahiran 13 Maret 1997. Sejak umur tiga tahun, Ozha telah belajar musik dan saat ini tengah mendalami kursus vokal dan piano. Untuk mengasah kemampuannya, Ozha akhirnya memutuskan untuk merilis sebuah mini album, Ozha, My First Dream dengan hits single Aku Tak Biasa.
"Di album ini isinya menceritakan bagaimana layaknya anak remaja masa kini yang tak luput dari masalah persahabatan sampai dengan urusan jatuh cinta," kata Ozha.
Ozha berharap dengan munculnya album ini dapat ikut serta memberikan warna dalam kancah musik Indonesia. "November ini aku akan tur ke 15 kota di Jawa. Ini menjadi pengalaman yang luar biasa buat aku. Semoga semua berjalan lancar dan masyarakat bisa menerima aku," pungkas Ozha.
  (kpl/adt/abs/faj)

Lihat profil: Pee Wee Gaskins Diposting oleh: Editor |


Pee Wee Gaskins Gelar Tur Keliling Jawa

Senin, 29 Oktober 2012 20:21 | 

Pee Wee Gaskins

 | Tag: Konser 2012
Kapanlagi.com - Grup band Pee Wee Gaskins seakan tak ada habisnya dalam menggelar tur. Band yang baru saja tampil di Jepang ini akan menggelar tur selama sebulan penuh di beberapa kota di pulau Jawa.Tur yang bertajuk Pee Wee Gaskins Tour De Java Music Care 2012 ini akan digelar di 15 kota mulai dari tanggal 8 November hingga 9 Desember. Berikut jadwal lengkap kota-kota yang akan disinggahi oleh Pee Wee Gaskins.
- Kamis, 8 November, Fame Station, Bandung
- Jumat, 9 November, Liquid, Semarang
- Minggu, 11 November, Pasar Smando Babad, Lamongan
- Minggu, 11 November, Foreplay-Sutos, Surabaya
- Selasa, 13 November, Lap Parkir PPIP, Blitar
- Rabu, 14 November, Hugos Cafe, Dieng Plaza, Malang
- Jumat, 16 November, X3 Club, Kediri
- Sabtu, 17 November, GOR Stadiun Wilis, Madiun
- Minggu, 18 November, Hailay Club, Solo
- Selasa, 20 November, Liquid Cafe, Jogjkakarta
- Rabu, 21 November, GOR Satria, Purwokerto
- Kamis, 22 November, Surya Yudha Waterpark, Banjarnegara
- Sabtu, 24, November, Gedung Graha Asia Plaza, Tasikmalaya
- Minggu, 25 November, GOR Bima, Cirebon
- Minggu 2 Desember, TBA, Cianjur
Dengan jadwal yang padat membuat Pee Wee Gaskins harus benar-benar menyiapkan fisiknya. Sepertinya mereka akan menempuh perjalanan darat dengan kondisi jalanan Indonesia yang semrawut ditambah jarak antar kota yang ditempuh.
So jangan sampai kelupaan buat nonton tour ini. Dan pastikan kalian berada di sana dan bernyanyi bersama Pee Wee Gaskins. (kpl/faj)

Lihat profil: Pee Wee Gaskins Diposting oleh: Editor |


Pee Wee Gaskins Siap Tampil di Malaysia

Kamis, 18 Oktober 2012 16:31 | 

Pee Wee Gaskins


Kapanlagi.com - Setelah sukses menjadi satu-satunya penampil dari Indonesia dalam festival musik terbesar di Jepang, Summersonic, kini grup band Pee Wee Gaskins sedang berencana untuk melakukan penampilan di sebuah festival musik di Malaysia."Minggu ini ada festival internasional di Malaysia. Dari Indonesia ada kita. Kebetulan kita pernah main di sana 2 tahun yang lalu, jadi pengen ngasih yang spesial," ucap Dochi di preskon Google+ Share the Stage, Prive Club FX Sudirman, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (17/10).
"Pengen lebih ganteng dari 2 tahun yang lalu. Pengen lebih keren dari saat manggung 2 tahun yang lalu," kata Dochi menambahkan.
Selain Malaysia, Pee Wee Gaskins pun tengah menyiapkan promo tour di Indonesia. "Nanti kita akan tur Jawa 18 titik. Mudah-mudahan ga tipes. Takutnya ga bisa jaga badan," imbuh Dochi yang ingin menjelajahi Indonesia.
"Kalau ditanya soal mimpi, kita ga pernah mimpi main di sana, justru kepikirannya untuk nonton Summersonic aja. Tapi dari situ kita jadi punya mimpi baru. Muluknya sih pengen main di seluruh dunia. Tapi kita pengen ke seluruh pantai Indonesia dulu," tandas Dochi. (kpl/ato/rea)

Lihat profil: Pee Wee Gaskins Diposting oleh: Editor |


Dochi Pee Wee Gaskins: Karya Harus Ada Tanggung Jawabnya

Kamis, 18 Oktober 2012 15:51 | 

Pee Wee Gaskins


Kapanlagi.com - Karena berbeda genre, terkadang sebuah band mencemooh band lain yang dirasa tak mempunyai idealisme atau kualitas musikal. Hal itu tak berlaku di Pee Wee Gaskins. "Jarang band mencemooh band lain, karena kurang lebih berkenanlah. Sebenernya yang bermasalah itu antar fans, jadi sosial media ini membantu meluruskan itu. Jadi harusnya emang lebih menghargai," ujar Dochi di preskon Google+ Share the Stage, Prive Club FX Sudirman, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (17/10).
Ditambahkan oleh Dochi, bahwa fans memang terkadang bertindak berlebihan karena mempunyai rasa memiliki terhadap sebuah band atau penyanyi idolanya.
"Itu resiko untuk melangkah lebih jauh lagi. Kalo fans itu rasa memilikinya lebih. Dulu kita ga kepikiran bisa sejauh itu," imbuh Dochi.
Dochi mengakui, Pee Wee Gaskins awalnya tak peduli dengan omongan orang lain. Namun, seiring berjalannya waktu, mereka pun berusaha untuk lebih baik lagi, terutama untuk memberikan pengertian pada fans.
"Awal-awal kita ga mikirin pendapat orang, tapi abis itu kita banyak belajar dari teman-teman musisi, makanya bisa berdiri sampai sekarang. Kita membenahi semua yang terlewati," tukasnya.
Dengan prestasi yang telah dicapai, Pee Wee Gaskins akan berusaha untuk mempertanggungjawabkan karya-karyanya. "Ini ga cuma prestasi tapi tanggung jawabnya harus lebih banyak. Karena kita harus mempertanggung jawabkan karya kita bukannya malah santai," pungkas Dochi. (kpl/ato/rea)

Lihat profil: Pee Wee Gaskins Diposting oleh: Editor |


Orang Tua Banyak Cucu, Dinda Kanyadewi Pasrah Soal Nikah

Selasa, 11 September 2012 20:00 | 

Pee Wee Gaskins


Kapanlagi.com - Setiap manusia pasti selalu mempunyai impian. Demikian juga pemain film MAMA CAKE, Dinda Kanyadewi. Satu mimpinya adalah menikah dengan seseorang yang sangat dicintainya kelak. "Pasti saya selalu bermimpi. Saya setiap pacaran sama siapapun selalu bermimpi sampai ke tahap selanjutnya," ujar Dinda dijumpai di kawasan Jakarta Barat, Senin (10/9).
Di usia 25 tahun yang terbilang cukup matang, kebanyakan wanita sudah memikirkan untuk memasuki tahap berumah tangga. Bagi Dinda, tidak perlu ada target usia menikah.
"Nggak ada target menikah. Dulu umur 17, targetnya 21 menikah. Tapi sampai umur 25 belum juga. Ya sudah ah bebasin aja," kata Dinda yang kini menjalin kasih dengan pentolan band Pee Wee Gaskins, Dochi.
Jika kebanyakan orang tua punya alasan untuk menikahkan anaknya karena ingin mempunyai cucu, lain hal di keluarga Dinda. Menurut aktris dan presenter ini, orang tuanya malah sudah kebanyakan cucu.
"Orang tua nggak ada permintaan yang gimana-gimana. Orang tua cucunya juga udah banyak," tukas Dinda. (kpl/gum/rea/dew)

Lihat profil: Dinda Kanyadewi, Pee Wee Gaskins Diposting oleh: Editor |


Dinda Kanya Dewi Tak Mau Pacaran Main-Main

Selasa, 11 September 2012 18:00 | 

Pee Wee Gaskins


Kapanlagi.com - Aktris tomboy cantik, Dinda Kanya Dewi merasa senang mendapatkan dukungan dari sang pacar. Saat pemutaran gala premiere film MAMA CAKE yang digelar di aula gedung D Universitas Trisakti, Dochi (personil Pee Wee Gaskins -red), sang kekasih rela menunggunya sampai acara tersebut selesai.
"Seneng banget, sekarang datang ke premiere. Gue butuh referensi film apa, dia suka nonton, jadi suka sharing. Ya suka kasih tahu aja soal film," tutur Dinda di kawasan Jakarta Barat, Senin (10/9).
Mantan kekasih Derby Romero tersebut mengakui, hubungan yang sudah terjalin cukup lama itu selalu dibawa serius.
"Kalau dibilang serius, setiap pacaran pasti serius. Untuk yang lebih serius lagi pengen. Masih tunggu waktu," kata Dinda tentang kemungkinan jenjang lanjut untuk hubungannya itu.
Bagi Dinda, masuk ke jenjang pernikahan bukanlah hal yang sederhana. "Pasti ada yang dipertimbangkan. Nggak gampang untuk masuk ke tahap yang lebih tinggi, serius. Untuk berkeluarga nggak bisa main-main," ujar Dinda. (kpl/gum/rea/dew)

Lihat profil: Dinda Kanyadewi, Pee Wee Gaskins, Derby Romero

0 komentar:

Posting Komentar

Next Prev

Pages

Diberdayakan oleh Blogger.
▲Top▲